PELALAWAN-Belum berselang satu minggu pasca terbakarnya Gerai Tuah Sekata di Kabupaten Pelalawan, Senin subuh tadi pagi (17/3/2014), sekitar jam 4.45 WIB, gedung SMPN 1 Pangkalan Kerinci yang hanya berjarak kurang dari 50 meter dari gerai Tuah Sekata, luluh lantak oleh kobaran api.
Dugaan sementara, api berasal dari Ruang Tata Usaha dan diakibatkan terjadinya arus pendek.
"Senin subuh itu sekitar pukul 4.45 WIB, saya tengah mengontrol sekolah ke arah kantin belakang. Pas ketika saya ke depan, rupanya api sudah berkobar besar di Ruang Tata Usaha. Tak setengah jam, api sudah menghanguskan tiga ruangan bagian depan yakni Ruang Tata Usaha, Ruang Kepala Sekolah dan Ruang Kurikulum," terang penjaga sekolah, Agus, yang menjadi saksi awal musibah ini, Senin (17/3/2014).
0 komentar:
Posting Komentar